Senin, 04 Februari 2013

Pengenalan Track

Track Kereta Api Model



Pengenalan Track



Secara umum track terbuat dari Nicle(silver), steel aloy (baja), Brass/Kuningan; Copper/Tembaga :
  Untuk track produksi baru rata–rata terbuat dari Nikel dan steel karena lebih mudah dalam perawatannya. Track nicle hampir gak ada penyakit, kalo yang besi kadang berkarat kalo jarang dirawat. Tembaga relatif agak ringkih menurut saya, kuningan kalo jarang dibersihkan suka dilapisi kotoran yang membuat arus power gak nyampe ke loko..........

Ukuran dan istilah dalam Track Kamod HO

  • Straight Track

Adalah track lurus biasa diukur dalam inci (1 inci = 2,54cm) lambangnya tanda petik dua (”). Kalo petik satu (’) biasa melambangkan ukuran kaki (1 kaki = 12 inci= 30.48cm) Entah karena urusan apa standar panjangnya mungkin aneh menurut kita. Pabrikan umum atas track ini panjangnya 18”,15”,12”,9”,6”,4”,3.5”,3”,2
.5”,2”,1”.
Track yang paling umum ditemui adalah dalam track lurus adalah track 9” (panjang kurang lebih 22,86cm

  • Curve track



Curve adalah track berbentuk lengkung, didesain berdasarkan standar pembuatan rel asli untuk desain tikungan pada sebuah rel. Karenanya sangat penting untuk membuat tikungan pada layout anda sesuai standar agar Kamod tidak de-rail (jatuh dari rel)

Berbeda dengan Straight ukuran rel ini didasarkan pada radius (jari-jari) artinya rel Curve radius 18” (curve 18”) jika dibuat lingkaran penuh, jari-jari lingkarannya akan sepanjang 18” atau diameternya 2x18”=36” atau 91.44cm, selain itu curve diukur panjangnya dengan derajat. Curve 18 sering disebut curve 30 degree (derajat), karena untuk membuat lingkaran penuh dibutuhkan 12 rel ini sehingga 1 relnya adalah sepanjang (360 derajat dibagi 12 = 30 derajat)

Yang saya tahu dipasaran pabrikannya dibuat paling kecil radius 15” kemudian paling umum r 18”. Diatasnya terdapat r adius 22”, 24”,26” sampai dengan 36”.

Sulit menemukan curve selain R 18 di Indonesia. Cukup kalo kita berniat menjalankan gerbong Indonesia, atau gerbong western yang pendek (polnya type SD lah yang 6 roda depan 6 belakang), tapi kalo untuk gerbong-gerbong panjang akan sangat menikung...........

Sebenarnya mudah menyiasati kelangkaan kebutuhan R besar, yaitu dengan mengunakan Flexible track (track flexsible). Tapi harus diingat untuk menggambar sketnya dulu. Misalnya untuk R22”, sediakan benang 22” buat lingkaran dengan benang itu, paskan relnya pada gambar lingkarannya. (Siap-siap untuk banyak memotong track, dan pastikan track dapat terpasang sempurna.........

Sekedar catatan, saya pribadi lebih suka menggunakan produk GT (model power) untuk flextrax karena tidak selentur merk Atlas. Trax lentur harus dipastikan pemasangannya agar tidak bergeser.........

Jenis-jenis Track

  • Road bed/Non Road bed, ez track, fit ’n snap, Lock n Lock

Bagi yang belum pernah melihat atau tahu cara kerja Kamod umum, Kamod menggunakan listrik yang dialirkan melalui Rel/Track, jadi kondisi track adalah sangat penting untuk memastikan kelangsungan hidup kamod anda.......
...
Sebagai pedagang, saya sering sekali menerima pertanyaan dari konsumen,
Bisakah track ez bachmann disambung dgn yang gak pake roadbed?

  • RoadBed (alas rel) – ada lagi Cork Road Bed apa itu ?

Rel standar terdiri atas rel dan bantalan rel (seperti ini: ########), tapi dijaman yang serba instant membuat bachmann mengembangkan EZ Track dimana rel standarnya di letakkan diatas alas yang digunakan untuk membantu penyambungan rel agar lebih mudah dan sempurna (kenceng lagi) sehingga jalur track yang dibuat bebas dari kendala akibat salah pemasangan.
Kemudian hampir semua brand mengeluarkan versinya sendiri yang mirip-mirip……….

Menjawab pertanyaan diatas jawabannya Semua rel merk apapun asal ukurannya sama (misalnya HO scale) bisa disambungkan (asal jumlah relnya sama: monorel, birel, tripel rel).
Apakah beda bahan menjadi masalah? Secara umum tidak, selama setiap bahan yang digunakan merupakan penghantar arus ya... gak ada masalah.

Bagi para modeler beberapa lebih suka menggunakan yang pake roadbed dengan alasan kepraktisan. Tapi untuk alasan agar LO tampak lebih realistis yang tanpa roadbed menjadi pilihan dengan menambahkan balast (miniatur kerikil pada rel kereta).
Tapi yang parah ada yang campuran karena alasan kondisi dan keterbatasan.

1 komentar:

Unknown mengatakan...

Nyet.. itu lebar rel-nya berapa?